Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Sholat Jama dan Qosor Lengkap

Bimillahirohmanirrohiim

Tidak menutup kemungkinan bahwa manusia akan melakukan sesuatu yang tidak bisa ditinggalkan dan sifatnya sangat penting sekali, namun demikian bukan berarti sholat boleh ditinggalkan. Sholat harus tetap ditegakan selama masih di alam dunia ini. Maka dari itu jika dalam kedaan yang mendesak dan dalam urusan yang syar'i ada keringanan dalam mengerjakan sholat, yaitu Sholat Jama dan Qosor. Apa dan bagaimana sholat jama dan qosor masrozak.com akan membahasnya disini.



Silahkan bisa disimak Juga 4 Tanda sholat yang Diterima

 

Sholat Qosor

Sholat qosor artinya adalah sholat yang diringkas. Maksudnya meringkas sholat yang jumlahnya 4 rakaat menjadi 2 rakaat. Dengan demikian sholat yang dapat di qosor adalah sholat Dzuhur, Asar dan Isya. Sedangkan subuh dan Magrib tidak boleh di qosor atau di ringkas.

Sholat Jama'


Sholat jama' yaitu menggabungkan dua waktu sholat dalam satu waktu sholat. Misalnya sholat dzuhur dan asar di gabungkan pengerjaanya dalam waktu sholat duhur atau asar.
Pada sholat yang di nitakan dengan jama ini sama sekali tidak mengurangi jumlah rakaat sholat.
Ada dua macam sholat jama' yaitu jama taqdim dan jama' takhir.
Yang dimaksud jama taqdim adalah apabila menyatukan dua waktu sholat dan dikerjakan pada waktu sholat yang pertama. Sebagai contoh sholat duhur dan asar di jama' dan dikerjakan di waktu sholat dzuhur.
Sedangkan yang dimaksud sholat jama takhir adalah menyatukan dua waktu sholat dimana dikerjakannya pada waktu sholat yang ke dua. Contoh sholat asar dan dzuhur di jama' dikerjakan pada waktu sholat asar.

Syarat Sholat DiQosor dan diJama'


Adapun syarat atau ketentuan bolehnya sholat yang 4 rakaat di qosor adalah karena alasan berikut ini

1. Sedang dalam perjalanan yang menempuh perjalanan sehari semalam
2. Perjalan yang dimaksud bukan untuk maksiat
3. Dalam kedaan ketakutan seprti hujan badai lebat sekali, bencana alam.
3. Tidak bermakmum kepada orang yang bukan musafir.


Sholat Yang Bisa Di Jama' dan atau di Qosor

Untuk memperjelas supaya tidak terjadi kerancuan masrozak.com perlu mempertegas sholat - solat mana saja yang bisa di qosor, bisa di jama atau bisa diqosor dan dijama karena tidak semua sholat bisa di jama atapun di qosor. Berikut rinciannya:

Yang Boleh DiQosor

Sholat yang jumlahnya 4 rakaat saja, yaitu sholat dzuhur, asar, dan isya. Untuk sholat magrib dan shubuh tidak bisa di qosor

Yang boleh DiJama

Sholat yang boleh di jama' atau di gabungkan adalah:
Sholat dzuhur dengan sholat asar
Sholat Magrib dengan sholat isya

Tidak boleh mengabungkan sholat asar dengan magrib atau isa dengan subuh atau subuh dengan duhur.

Satu waktu sholat yang tidak boleh di jama' dengan waktu sholat manapun adalah sholat subuh.

Cara Melakukan Sholat Qosor

 

Seperti yang disebutkan diatas tadi bahwa sholat qosor adalah solat 4 rakaat yang diringkas maka cara melakukannya adalah seprti sholat yang 2 rakaat dengan niat dalam hati untuk mengqosor solat.



Cara Melakukan Sholat Jama'

Cara melakukan sholat jama' yaitu dengan cara seperti sholat biasa hanya saja diniatkan sholat tersebut untuk dijama'
Dahulukan sholat sesuai urutannya.
Misalkan melakukan sholat jama' sholat dzuhur dengan sholat asar maka lakukalah terlebih dahulu sholat dzuhur sampai selesai sampai salam, lalu berdiri kembali dan mengerjakan sholat asar. Baik itu jama taqdim atapun jama takhir.


Cara Melakukan Jama sekaligus Qosor


Pada keadaan tertentu dibolehkan juga sholat dijama sekaligus diqosor. Artinya sholat yang 4 rakaat bisa menjadi 2 rakaat dan bisa di gabungkan dalam satu waktu.

Caranya adalah bila sholat tersebut 4 rakaat maka menjadi 2 rakaat dan di satukan dengan waktu sholat yang lainnya.

Contoh :

Jama sekaligus Qosor sholat duhur dan asar

Sholat dzuhur terlebih dahulu diketjakaan sebanyak dua rakaat sampai selesai kemudian bangkit lagi dan melakukan sholat asar sebanyak 2 rakaat.

Lalu bagaimana untuk Jama Qosor Magrib dan isya?

Nah untuk yang seperti ini yang bisa di qosor hanya sholat isya saja, jadi lakukan sholat magrib tiga rakaat kemudian sholat isya 2 rakaat.

Demikian pembahasan tentang Sholat Jama dan Qosor mudah - mudahan bermanfaat. Selain Jama dan Qosor ini dalam meringankan kita dalam melaksanakan sholat ketika bepergian bisa di lihat juga Tips Bepergian Supaya Tidak Sulit Melaksanakan Sholat


Hal lain yang mungkin bermanfaat Tuntunan Sholat Lengkap dan Tajwid Lengkap


Sumber Rujukan
Risalah Sholat Lengkap Disertai Doa Wirid Pilihan dan Hikmah - Hikmahnya Ust Maftuh Ahnan

Posting Komentar untuk "Sholat Jama dan Qosor Lengkap"